Tugas
Teknik Instalasi Listrik
Bentonite Sebagai Salah Satu
Metode Mengurangi Tahanan Jenis Tanah
Rizky
Kurniawan
Departemen
Teknik Elektro, Fakultas Teknik
Universitas
Sumatera Utara
Abstrak
- Sistem pentanahan digunakan sebagai pengaman langsung terhadap peralatan dan
manusia bila terjadinya gangguan tanah atau kebocoran arus akibat kegagalan
isolasi dan tegangan lebih pada peralatan listrik. Sistem pentanahan adalah
suatu tindakan pengamanan dalam suatu instalasi listrik dimana rangkaiannya
ditanahkan dengan cara mentanahkan badan peralatan instalasi yang diamankan,
sehingga bila terjadi kegagalan isolasi, terhambatlah atau bertahannya tegangan
sistem karena terputusnya arus oleh alat-alat pengaman tersebut.
Dalam sistem pentanahan akan terjadi
suatu tegangan permukaan tanah. Dimana tegangan permukaan ini disebabkan oleh
beberapa faktor. Tegangan permukaan tanah ini dapat diturunkan dengan cara
perlakuan kimiawi tanah yaitu dengan menggunakan bentonite.
Kata
Kunci : Teknik Instalasi Listrik, Tahanan Jenis Tanah, Bentonite.